Berfungsi untuk melakukan setup jenis pelangaran dan setup jenis sanksi. Untuk masuk ke menu setup kesiswaan, klik menu Kesiswaan > Setup Kesiswaan, selanjutnya akan muncul tampilan seperti di bawah ini:

Setup Pelanggaran

Pada menu ini, user dapat melakukan setup untuk jenis pelanggaran yang ada di sekolah. Berikut tampilan dari menu ini:

  • Jenis Pelanggaran, menampilkan jenis pelanggaran yang diinput
  • Poin, menampilkan jumlah poin dari masing-masing pelanggaran
  • Keterangan, menampilkan keterangan dari pelanggaran yang diinput
  • Action, berfungsi untuk mengedit data yang sudah diinput

Untuk menambahkan Jenis Pelanggaran, langkah-langkahnya sebagai berikut:

  1. Klik “+Pelanggaran”
  2. Kemudian isi form dibawah ini:
  • Kode Pelanggaran, diisi dengan kode/singkatan Pelanggaran
  • Nama Pelanggaran, diisi dengan nama jenis Pelanggaran
  • Poin Pelanggaran, diiisi dengan jumlah poin Pelanggaran
  • Keterangan, diisi dengan keterangan yang diperlukan (optional)
  • Untuk menyimpan data yang sudah diisi, klik Simpan
  • Jika ingin menghapus data yang sudah diisi, klik Reset
    1. Pastikan muncul notifikasi sukses seperti berikut

Setup Sanksi

Pada menu ini, user dapat melakukan setup untuk jenis sanksi yang ada di sekolah. Berikut tampilan dari menu ini:

  • Jenis Sanksi, menampilkan jenis sanksi yang dibuat
  • Poin, menampilkan jumlah poin sanksi
  • Keterangan, menampilkan keterangan dari jenis sanksi
  • Action, berfungsi untuk edit data yang sudah dibuat
  • Search, untuk melakukan pencarian

Untuk menambahkan sanksi, langkah-langkahnya sebagai berikut:

  1. Klik menu “+ Sanksi”.
  2. Kemudian isi form dibawah ini:
  • Kode Sanksi, diisi dengan kode/singkatan sanksi
  • Nama Sanksi, diisi dengan nama sanksi
  • Poin Sanksi, diisi dengan jumlah poin sanksi
  • Keterangan, diisi dengan keterangan dari sanksi tersebut (optional)
  • Untuk menyimpan data yang sudah diisi, klik Simpan
  • Jika ingin menghapus data yang sudah diisi, klik Reset

3. Pastikan muncul notifikasi sukses seperti berikut

Leave A Comment